Kandungan dan Manfaat Apel, Dapat Cegah Diabetes dan Kanker!

Gambar oleh igetpic dari Pixabay 

Buah apel jadi favorit banyak orang hampir di seluruh dunia. Buah yang satu ini punya banyak jenisnya mudah didapatkan di mana-mana. Kandungan apel yang cukup kaya membuatnya punya banyak manfaat untuk tubuh kita.

Bukan hanya itu, apel juga diyakini bisa menyembuhkan banyak penyakit. Tak heran kalau apel sering jadi buah yang dibawa saat menjenguk orang sakit. Selain mudah dijumpai, apel pun mudah disajikan untuk langsung dikonsumsi.

Dari sebuah apel juga, muncul pepatah yang bagus untuk Kesehatan. Bunyi dari pepatah tersebut, “an apple a day keeps the doctor away”. Kamu bisa percaya hal tersebut dengan tahu lebih banyak tentang buah apel.

Kandungan Nutrisi Buah Apel

Jenis apel ada banyak macamnya. Ada apel yang berwarna merah, ada juga yang hijau. Ada juga yang rasanya sangat manis, juga ada apel yang sedikit asam walaupun sudah matang di pohon.

Apa pun jenisnya, apel tetaplah jadi buah yang penuh dengan kandungan nutrisi yang sangat kaya. Apel merupakan buah yang rendah kalori. Jadi, jangan takut untuk menjadi gemuk jika memakannya terlalu banyak. Kamu bisa menyantap apel secara langsung, dipotong kecil-kecil, atau menjadikannya jus yang segar.

Selain itu, apel juga mengandung antioksidan yang sangat kaya. Berikut kandungan buah apel:

  • Flavonoid
  • Serat
  • Vitamin C
  • Vitamin A
  • Vitamin K
  • Kalium
  • Asam ursolat
  • Asam folat

Manfaat Apel untuk Kesehatan

Hanya melihat kandungannya saja, kamu bisa tahu manfaatnya. Untuk lebih jelasnya, simak deretan manfaat apel yang bisa kamu dapatkan bila rutin memakannya.

1. Menangkal radikal bebas

Apel salah satu buah yang punya kandungan antioksidan yang sangat tinggi. Mengonsumsi apel setiap hari bisa menangkal radikal bebas yang terpapar di tubuh. Kamu bisa saja mendapatkannya dari polusi, sinar matahari, dan makanan yang kamu konsumsi.

Radikal bebas adalah molekul yang mampu merusak sel sehat di tubuh kita. Terlalu banyak radikal bebas di dalam tubuh akan menimbulkan penyakit mematikan. Molekul ini pun yang akan membuat wajah mengalami penuaan dini.

Disarankan untuk memakan apel bersama dengan kulitnya. Menurut penelitian, kulit apel adalah bagian yang paling banyak mengandung antioksidan.

2. Menurunkan risiko diabetes

Biarpun rasanya manis, apel punya indeks glikemik yang sangat rendah. Dengan kata lain, buah yang satu ini baik untuk mereka yang menderita diabetes. Ada pula kandungan fitonutrien yang bisa mengatur kadar gula darah hingga mendekati normal.

Kandungan tersebut juga yang mampu merangsang pankreas untuk memproduksi insulin alami tubuh. Antioksidan dalam apel juga bisa meningkatkan Kesehatan pankreas untuk tetap bisa bekerja dengan baik.

Namun, ada baiknya kamu mengonsumsi buah alami atau jus yang kamu sendiri. Hindari terlalu banyak mengonsumsi jus apel kemasan karena hampir semua produk terdapat kandungan gula yang tinggi.

3. Mencegah kanker

Apel berwarna merah juga merupakan obat pencegah kanker. Warna merah ini berasal dari antosianin yang bersifat antiradang dan antikanker. Beberapa penelitian menyebutkan, kandungan inilah yang membantu melindungi diri dari kanker paru dan kanker usus.

Sebuah studi juga menyebutkan bahwa mengonsumsi satu atau lebih apel setiap harinya bisa menurunkan risiko kanker kolorektal sebanyak 20%. Selain itu, apel juga mampu menurunkan risiko kanker payudara hingga 18% hanya dengan mengonsumsinya.

4. Membersihkan mulut

Apel juga bagus untuk dikonsumsi setelah makan. Mengunyah apel juga sekalian membersihkan gigi dari sisa makanan yang bersembunyi di sela-sela gigi. Hal ini juga akan buat kamu lebih mudah kala menyikat gigi.

Kandungan pektin dari apel juga mampu mengontrol bau tak sedap dari makanan. Kandungan tersebut akan meningkatkan air liur untuk membersihkan mulut dan menghilangkan bau mulut setelah makan.

Itulah sederet manfaat yang bisa kamu dapatkan dari mengonsumsi apel. Kalau kamu juga mau mendapatkan semuanya, langsung siapkan stop apel di rumah. Kamu bisa membelinya di platform belanja online TaniHub dan buahnya akan langsung diantar ke rumah.

Belanja di TaniHub juga banyak keuntungannya seperti mendapatkan layanan pengiriman yang cepat, layanan hubungan pelanggan selama 7 hari, metode pembayaran yang beragam, promo - promo menarik serta layanan kepuasan pelanggan yang menjamin penggantian jika barang yang dipesan tidak sesuai.

Untuk berbelanja di TaniHub Kamu bisa mengunjungi websitenya yaitu https://TaniHub.com atau mengunduh aplikasi onlinenya di Play Store dan AppStore.

Semoga informasinya bermanfaat..

Komentar

Sudah Baca Bro/Sis ? Beri Komentar dong Sekarang :D

Archive

Formulir Kontak

Kirim