Azaleasuites Apartment Cikarang Untuk Komunitas Jepang

Azaleasuites Apartment Cikarang adalah apartemen hasil pembangunan dan pengembangan PT. Graha Puji Propertindo, salah satu anak perusahaan dari the Jayakarta Group. The Jayakarta Group adalah salah satu pemain senior dan marketleader industry property di Indonesia. 

Pada tanggal 21 Juli 2020 lalu perusahaan ini merayakan ulang tahun ke-68 pendirian perusahaan. Itu artinya perusahaan ini lahir pada tahun 1952 atau hanya 7 tahun lebih muda daripada Republik Indonesia sendiri. 

Dengan rentang masa usaha yang sedemikian panjang, tak heran apabila perusahaan ini telah memiliki berbagai proyek konstruksi baik dalam bentuk perumahan pribadi, apartemen, pusat perbelanjaan hingga hotel berbintang. 

Artikel ini akan membahas mengenai serba serbi the Jayakarta Group khusus untuk anda. Karena mengetahui sejarah dan latar belakang perusahaan ini tentunya akan membuat anda semakin mnetapkan pilihan untuk tinggal di Azalea suites Cikarang Jepang

Milestone Perusahaan

Gambar 1 : Milestone Perusahaan (Sumber: Olah data)

The Jayakarta Group pertama kali diinisiasi oleh Bapak Sjukur Pudjiadi (Poey Seng Kiang) dan rekan beliau yang bernama Bapak Kwa Hian Lok pada 1951. Perusahaan kemudian didaftarkan sebagai CV Dermajeng Poey& Kwa pada tahun 1952. 

Awalnya perusahaan ini tidak bergerak di bidang property baik itu property jual maupun property sewa. Awalnya perusahaan ini bergerak dibidang ekspor dan impor sebelum kemudian berpindah haluan dengan menjadi salah satu perusahaan property tertua di Indonesia. 

Pada tahun 1969 perusahaan menemukan peluang di bidang property. Namun untuk mendapatkan proyek pertama kali, dibutuhkan waktu kurang lebih empat tahun hingga tahun 1973. Pada tahun tersebut perusahaan ini membangun Hotel the Jayakarta SP Jakarta di daerah Glodok. 

Melihat potensi yang sangat besar di industry ini, the Jayakarta Group kemudian mendirikan anak perusahaan bernama PT. Pudjiadi Prestige pada tanggal 11 September 1980 . Anak perusahaan ini secara sah didaftarkan sebagai perusahaan melalui akta notaries Miryam Magdalena Indriani Wiardi, S.H pada tanggal yang sama. 

Anak perusahaan ini berfokus pada pembangunan dan pengelolaan hunian baik hunian sewa maupun hunian jual. Makna hunian disini mencakup apartemen, perumahan, gedung perkantoran dan fasilitas lain yang menunjang ketiga produk tersebut. 

Pada tahun 1981 anak perusahaan ini sudah aktif terlibat dalam pembangunan Pusat Perbelanjaan the Jayakarta Plaza dan apartemen Jayakarta di Jakarta Barat meskipun akta perusahaan ini baru ditandatangani oleh Mentri Kehakiman Republik Indonesia pada tahun 1983. 

Setelah berkecimpung di industry property Indonesia selama kurang lebih 11 tahun, PT Pudjiadi Prestige akhirnya menjual saham perusahaan di Bursa Efek Indonesia (IDX) pada tahun 1994 dengan kode PUDP. Hingga tahun 2019, tercatat 13% dari total keseluruhan saham perusahaan yang dijual ke publik. 

Sampai pada tahun 2019, perusahaan telah menyelesaikan 25 proyek pembangunan apartemen, perumahan, pusat perbelanjaan, perhotelan dan perkantoran yang tersebar di seluruh Indonesia. Termasuk dari 25 proyek pengembangan tersebut adalah Azalea serviced apartment suites Cikarang yang saat ini menjadi incaram anda. Tercatat dalam  laporan tahunan perusahaan tersebut, apartemn ini baru selesai pada tahun 2019. 

Source:https://www.matain.id/article/2020/0805/68-years-the-jayakarta-group-kami-hadir-untuk-anda.html. Di akses pada tanggal 20 Oktober 2020. Annual Report PT. Pudjiadi Prestige tahun 2019. Di akses pada tanggal 20 Oktober 2020. 

Cek Artikel baru terkait Rekomendasi Apartemen di Batam.

Komentar

Sudah Baca Bro/Sis ? Beri Komentar dong Sekarang :D

Archive

Formulir Kontak

Kirim